titikputih.

19.7.04

Anak Kecil Bebas!

"Anak kecil!" begitu katanya.
Saya tertawa. Memang cuman itu yang bisa saya ketik. Sambil berpikir dalam hati. Apa sih kriteria anak kecil?

Jadi mikir juga.. Apa sih kedewasaan? Apakah ditentukan dari gesture dan tingkah laku? Atau dari cara berpikir? Atau dari cara menyikapi masalah? Atau... Ah! Yang pasti sih, menurut saya ukuran kedewasaan itu relatif. Hampir sama dengan predikat 'normal' dan 'gila'. Which is relatif. Atau mungkin bahkan kedewasaan itu se-relatif kebenaran.
Benar atau salah. Ini mungkin lebih susah lagi. Selain disanggah oleh Einstein dengan teori relatifitasnya, kebeneran itu sendiru juga ternyata absurd. Nggak ada yang benar-benar BENAR, dan nggak ada yang benar-benar SALAH.

Sebelom melenceng terlalu jauh, kita balik lagi ke kedewasaan. Kalau memang kedewasaan itu sama relatif-nya dengan kebenaran, berarti.. Gak ada yang benar-benar dewasa, dan berarti nggak ada juga yang benar-benar kekanak-kanakan.
Sial!
Jadi apa sih kedewasaan itu? Kenapa banyak orang (termasuk saya) menolak -bahkan bersikap offensif kalau dibilang kekanak-kanakan? Seburuk apa sih kekanak-kanakan itu? Sebaik apa sih jadi dewasa?
Tidak kah dua kontradiksi itu bisa ada di satu orang? Apakah orang itu masih dianggap 'normal'? hehehe

Walau masih sering bersikap ofensif, tapi sebenernya saya cukup sadar bahwa jadi dewasa berarti lebih banyak bohong. Lebih banyak koleksi topeng, lebih banyak basa basi, lebih banyak batasan, dan lebih banyak yang lain lain.
Jika jadi dewasa berarti harus kehilangan kebebasan, harus kehilangan kepolosan, kehilangan originalitas, dan lain lain..

Saya memilih untuk jadi anak kecil saja.

Makasih buat yang tadi siang udah mengingatkan saya betapa bahagia-nya saya jadi 'anak kecil' :)
Buat yang baca, kalau ada komentar ato menyembunyikan jawaban atas pertanyaan-pertanyaan saya tadi. Tolong klik link komentar, sebab shoutbox lagi off sampai entah kapan. Terima kasih buat komentarnya :)

0 Comments:

Post a Comment

<< Home